Nadia

Nadia
Balasan dalam 1 menit

Nadia
Jadwalkan Demo Sekarang!

Hubungi kami via WhatsApp, dan sampaikan kebutuhan perusahaan Anda dengan tim ahli kami
6281222846776
×

Nadia

Active Now

Nadia

Active Now

Chapter Selanjutnya

Daftar Isi:

    Chapter Berikutnya

      Mengetahui Cara Membuat Business Plan untuk Mengembangkan Bisnis Anda

      Merancang pertumbuhan bisnis tanpa arah yang jelas ibarat berlayar tanpa kompas. Banyak perusahaan menghadapi hambatan dalam ekspansi karena tidak memiliki perencanaan strategis yang terdokumentasi dengan baik.

      Di sinilah pentingnya business plan, yaitu dokumen yang bukan hanya menjadi panduan, tetapi juga alat komunikasi yang kuat antara tim internal dan calon investor. Dengan business plan yang tepat, perusahaan dapat mengambil keputusan lebih terarah, mengelola risiko dengan lebih cermat, serta membuka peluang pertumbuhan yang lebih besar.

      Dalam artikel ini, Anda akan mempelajari langkah-langkah penting dalam membuat business plan yang efektif. Simak hingga akhir untuk mengetahui bagaimana solusi digital seperti software dari HashMicro dapat membantu Anda menyusun business plan secara lebih efisien, akurat, dan terstruktur.

      DemoGratis

      Daftar Isi:

        Daftar Isi

          Key Takeaways

          Klik untuk Demo Gratis!

          Apa yang Dimaksud dengan Business Plan?

          Rencana bisnis atau business plan adalah sebuah panduan atau dokumen untuk bisnis Anda yang berisi uraian tujuan dan merinci bagaimana Anda berencana untuk mencapai tujuan tersebut. Dalam dokumen tersebut terdapat analisa keuangan, perkiraan modal dan pendapatan, strategi pemasaran dan penjualan secara rinci selama menjalankan bisnis tersebut. 

          Selain itu, rencana bisnis juga mencakup target jangka pendek, menengah, dan panjang. Membuat rencana bisnis tentu saja tidak mudah, karena bersifat lengkap dan memuat informasi serinci mungkin agar tujuan dari bisnis Anda bisa tercapai. 

          Jika Anda pernah menuliskan ide bisnis dengan membuat beberapa isi tujuan yang perlu Anda selesaikan, maka Anda telah menulis rencana bisnis atau setidaknya komponen yang paling mendasar dari business plan tersebut.

          Pada intinya, rencana bisnis adalah sebuah rencana tentang bagaimana bisnis Anda akan berjalan, dan bagaimana Anda akan membuatnya berhasil. Pembuatan business plan dapat berguna juga sebagai arahan tentang bagaimana perusahaan akan mengatasi masalahan dengan tantangan yang ada di masa depan.

          Oleh karena itu, membuat perencanaan bisnis tidak boleh tergesa-gesa karena sifatnya penting bagi perusahaan.

          Mengapa Perencanaan Bisnis Sangat Penting? 

          Business plan adalah alat yang sangat penting dan strategis bagi pengusaha. Meskipun banyak orang yang enggan membuat perencanaan bisnis, sebenarnya, hal ini sangat membantu dalam kesuksesan bisnis.

          Berikut adalah beberapa alasan mengapa perencanaan bisnis sangat penting:

          1. Membantu perusahaan untuk menarik investor

          Business plan yang informatif dan mudah dipahami merupakan dokumen kunci untuk mencari sumber dana atau investor. Rencana bisnis yang baik akan memberikan gambaran yang jelas mengenai bisnis Anda kepada calon investor, serta membantu meyakinkan mereka untuk menanamkan modal pada perusahaan Anda.

          2. Memudahkan pengembangan bisnis dan pengambilan keputusan

          Rencana bisnis berisi deskripsi mendalam tentang perencanaan pengembangan bisnis ke depannya. Dokumen ini tidak hanya berguna untuk pengembangan internal, tetapi juga sebagai acuan dalam pengambilan keputusan strategis perusahaan. Dengan mengikuti rencana yang telah disusun, keputusan yang diambil akan lebih tepat dan meminimalkan risiko kegagalan.

          3. Membuat struktur bisnis lebih jelas

          Business plan memberikan gambaran menyeluruh mengenai visi dan misi perusahaan, laporan keuangan, serta strategi pemasaran dan penjualan. Hal ini membuat struktur bisnis menjadi lebih jelas, termasuk rencana operasional dan manajemen yang diperlukan untuk menjalankan usaha dengan lancar. Struktur yang jelas akan sangat penting untuk kelangsungan bisnis jangka panjang.

          Komponen Perencanaan Bisnis

          Setiap bisnis memerlukan perencanaan yang matang untuk mengurangi risiko kerugian. Oleh karena itu, memahami komponen perencanaan bisnis menjadi hal yang penting agar usaha dapat berjalan sesuai rencana. Berikut adalah beberapa komponen utama yang perlu diperhatikan dalam merancang bisnis yang sukses.

          1. Deskripsi bisnis

          Deskripsi bisnis adalah hal yang paling utama dan berisi tentang deskripsi dari keseluruhan bisnis yang akan terbangun. Untuk membuat deskripsi bisnis, semua orang yang akan terlibat dalam bisnis harus mengetahui potensi juga arah pengembangan bisnis itu sendiri.

          2. Strategi pemasaran

          Strategi pemasaran adalah sebuah komponen bisnis yang tak kalah penting. Pemasaran atau marketing adalah kegiatan untuk mengenalkan produk dan menarik konsumen untuk membeli produk atau memakai jasa yang tersaji. Sedangkan strategi sendiri berarti sebuah cara untuk memimpin suatu kegiatan untuk tujuan tertentu.

          3. Memiliki pemahaman mengenai kompetitor dan tingkat persaingannya

          Kenali siapa kompetitor Anda dan bagaimana mereka beroperasi. Analisis kelebihan dan kelemahan produk mereka untuk menentukan strategi pemasaran yang tepat. Pemahaman ini juga membantu dalam memprediksi kualitas produk yang akan Anda kembangkan.

          4. Rencana terhadap desain dan pengembangan

          Rencana ini sangat perlu karena dapat menunjukkan tahap perencanaan produk, grafik, dan penjualan dalam konteks produksi. Bukan itu saja, desain pengembangan juga berguna untuk mengetahui rencana usaha ke depan agar dapat mengambil keputusan yang akan berpengaruh pada rencana pembiayaan usaha.

          5. Rencana operasional manajemen

          Rencana ini menjelaskan jalannya usaha serta proses operasionalnya, termasuk kebutuhan logistik, tugas manajemen, alokasi anggaran, dan prosedur antar divisi dalam perusahaan.

          6. Menghitung anggaran

          Pembiayaan adalah unsur yang ckup penting bagi sebuah perencanaan bisnis. Mulai dari mengatur sumber dana, aktivam hingga mengatur anggaran agar berjalan dengan efisien. Perhitungan anggaran yang baik membuat usaha dapat berlajan lancar.

          Cara Membuat Business Plan 

          Setelah memahami definisi dan pentingnya business plan, Anda juga perlu mengetahui cara menyusunnya. Penulisan harus jelas dan sesuai agar dapat dipahami oleh karyawan, mitra bisnis, hingga pemerintah. Berikut adalah poin-poin penting yang harus ada dalam perencanaan bisnis:

          1. Analisa keadaan market

          Pada bagian analisis pasar, jelaskan gambaran umum industri serta target konsumen produk Anda. Analisis ini membantu mengidentifikasi tantangan pasar dan mendukung keberhasilan bisnis. Berikut poin-poin yang perlu dimasukkan dalam rencana bisnis pada tahap ini:

          • Gambaran umum pasar 
          • Segmentasi pasar 
          • Potensi pasar dan prospek pertumbuhan 
          • Profil target dan karakteristik konsumen
          • Tingkat kompetisi pasar dalam bidang usaha yang sama 
          • Market-share

          2. Membuat deskripsi perusahaan bisnis 

          Pada tahap ini, Anda menjelaskan secara detail tentang perusahaan bisnis yang sedang berjalan. Bagian ini sangat penting karena merupakan cerminan keseluruhan dari perusahaan bisnis Anda. Cobalah untuk mendeskripsikan perusahaan bisnis secara lengkap. Berikut poin-poin yang bisa Anda masukkan :

          • Latar belakang berdirinya perusahaan 
          • Visi dan Misi perusahaan 
          • Struktur organisasi perusahaan 
          • Konsultan atau ahli perusahaan 
          • Mitra perusahaan
          • Ringkasan tujuan bisnis perusahaan 

          3. Menjelaskan bentuk produk atau jasa yang diinginkan 

          Pada bagian ini, Anda perlu mendeskripsikan produk atau jasa yang ditawarkan secara jelas, lengkap, dan mudah dipahami. Menurut Kompasiana, pemahaman yang kuat terhadap produk sangat penting karena menjadi dasar untuk meyakinkan pelanggan maupun investor. Tanpa hal ini, akan sulit menyampaikan nilai bisnis Anda secara meyakinkan.

          Sebagai contoh, jika Anda menjalankan Digital Marketing Agency yang fokus pada pengembangan UMKM untuk go digital dan didukung oleh tenaga ahli, jelaskan secara spesifik keunggulan serta manfaat layanannya. Penjabaran yang informatif akan memberi kesan profesional dan meningkatkan kepercayaan calon investor.

          4. Tentukan target pasar perusahaan bisnis  

          Dalam bagian ini, Anda perlu menggambarkan secara spesifik siapa target pasar bisnis Anda. Uraikan dengan jelas karakteristik target yang dituju, mulai dari rentang usia, lokasi, daya beli, hingga gaya hidup mereka sehari-hari.

          Misalnya, jika mayoritas customer Anda berada di pusat perbelanjaan, jelaskan jenis pusat perbelanjaan yang dimaksud. Namun jika berasal dari platform digital, sertakan data pengguna serta kebiasaan mereka saat beraktivitas online.

          5. Membuat strategi pengembangan untuk bisnis 

          Setelah menganalisa pasar atau market, maka Anda harus membuat strategi-strategi pengembangan yang lain. Hal ini berguna untuk menunjang bisnis Anda mencapai target atau tujuan yang telah ditentukan dalam business plan atau rencana bisnis.

          Salah satu strategi pengembangan bisnisnya adalah strategi penjualan dan strategi pemasaran. Strategi adalah tindakan yang menuntun keputusan manajemen puncak dan sumber daya perusahaan yang banyak merealisasikannya.

          Berikut jenis-jenis strategi yang perlu Anda kembangkan untuk bisnis Anda:

          • Strategi Integrasi Vertikal (Vertical Integration Strategy):Integrasi vertikal adalah strategi bisnis untuk mengendalikan beberapa tahap dalam rantai produksi barang dan jasa. Melalui merger, akuisisi, atau membangun unit usaha sendiri, perusahaan dapat mengelola pemasok dan distributor secara langsung guna menekan biaya serta meningkatkan efisiensi operasional.
          • Strategi Intensif (Intensive Strategy): Strategi ini berfokus pada penguatan posisi persaingan melalui produk yang sudah ada, seperti perluasan pasar untuk meningkatkan pangsa pasar. Upayanya meliputi penambahan tenaga penjualan, peningkatan anggaran iklan, dan intensifikasi publisitas.
          • Strategi Diversifikasi (Diversification Strategy): Strategi diversifikasi adalah upaya memperluas bisnis dengan membentuk unit baru, baik di bidang yang sama maupun berbeda. Meski menantang dalam hal manajemen, strategi ini bertujuan meningkatkan keuntungan dan menyesuaikan produk dengan kebutuhan pasar.
          • Strategi Bertahan (Defensive Strategy): Strategi bertahan bertujuan agar perusahaan mengambil langkah penyelamatan untuk menghindari kerugian lebih besar dan memastikan produksi tetap lancar. Profil responden fokus pada lama usaha dan jumlah tenaga kerja, dengan variasi yang signifikan dalam durasi operasional usaha.
          download skema harga software erp
          download skema harga software erp

          Permudah Perencanaan Bisnis dengan Software HashMicro

          business plan

          Menyusun perencanaan bisnis yang efektif membutuhkan strategi yang matang dan pengelolaan data yang akurat. Tanpa sistem yang terorganisir, proses ini dapat menjadi rumit dan memakan waktu.

          Software HashMicro hadir sebagai solusi untuk membantu perusahaan dalam menyusun rencana bisnis yang lebih efisien, akurat, dan terstruktur. Dengan fitur otomatisasi yang canggih, Anda dapat mengelola keuangan, operasional, dan analisis bisnis dalam satu platform terintegrasi.

          • Otomatisasi laporan keuangan: Buat laporan keuangan secara real-time dan akurat untuk mendukung pengambilan keputusan yang lebih cepat dan tepat.
          • Manajemen anggaran yang efektif: Kendalikan anggaran bisnis dengan fitur perencanaan keuangan yang membantu menghindari pemborosan dan memastikan efisiensi biaya.
          • Analisis pasar berbasis data: Dapatkan wawasan mendalam tentang tren pasar dan perilaku pelanggan melalui analisis berbasis data yang membantu strategi bisnis lebih terarah.
          • Integrasi dengan Berbagai Sistem Operasional: Sinkronisasi seluruh proses bisnis, mulai dari keuangan, inventaris, hingga manajemen proyek, dalam satu sistem yang saling terhubung.
          • Perencanaan yang Lebih Cepat dan Akurat: Dengan fitur otomatisasi, proses penyusunan business plan menjadi lebih mudah dan minim kesalahan, memungkinkan perusahaan untuk lebih fokus pada pertumbuhan bisnis.

          Kesimpulan 

          Apa yang dimaksud dengan business plan? Business plan adalah dokumen yang berisi tujuan bisnis dan langkah-langkah untuk mencapainya. Merancang rencana bisnis yang matang sangat penting agar usaha Anda memiliki arah yang jelas dan bisa berhasil. Tanpa perencanaan yang tepat, Anda tidak akan mengetahui tujuan dan strategi yang harus diambil.

          Tingkatkan efisiensi bisnis Anda dengan ERP HashMicro, solusi lengkap untuk mengoptimalkan cash flow, analisis pemasaran, dan akurasi penjualan perusahaan. Hubungi kami untuk mengetahui harga dan dapatkan demo gratis sekarang!

          ERP

          FAQ Business Plan

          • Apa tujuan bisnis plan?

            Perencanaan bisnis dibuat untuk memastikan usaha Anda sudah berada di jalur yang tepat. Hal ini bisa dilakukan karena bisnis plan memiliki informasi dasar terkait usaha. Contohnya seperti visi misi, target bisnis, target pasar, dan anggaran.

          • Apa manfaat dari pembuatan business plan?

            Rencana bisnis akan membuat Anda lebih fokus dan terarah saat menjalankan bisnis. Dengan begitu, tujuan Anda merintis bisnis akan tercapai sesuai target yang telah ditetapkan. Bisnis Anda dapat berkembang dengan baik. Kegunaan berikutnya dari business plan yaitu untuk memberi prediksi masa depan bisnis Anda.

          • Kapan pengusaha perlu menyusun rencana bisnis?

            Menyusun rencana bisnis sebelum memulai usaha menjadi hal yang sangat krusial. Rencana bisnis akan menjadi acuan bagi Anda dalam menentukan tujuan, strategi, dan langkah-langkah yang akan diambil.

          Apakah artikel Ini bermanfaat?
          YaTidak
          CRM-Sales

          Solusi nyata sederhanakan kompleksitas bisnis

          Solusi nyata sederhanakan kompleksitas bisnis

          Dipercaya oleh 2,000+ klien

          Rasakan Keajaibannya Sendiri

          Saya Mau Coba Dulu!

          Trusted By More Than 2,000+ Entreprises